Monday, March 9, 2020

Pentingnya Upaya Sosialisasi Virus Corona bagi Penghuni Apartemen

Dalam laporan terupdate per posisi 09/03, jumlah pasien positif terkena virus corona di Indonesia telah mencapai 19 (sembilan belas) orang, 2 (dua) diantaranya Warga Negara Asing (WNA).

Atas kenaikan kasus tersebut, kiranya perlu mendapat perhatian serius bagi para pihak termasuk pengelola apartemen. Sudah saatnya ada upaya konkrit dari pihak-pihak terkait hal ini untuk melakukan sosialisasi karena dari sisi lokasi dan kepadatan penghuni, apartemen yang terdiri dari blok-blok bangunan vertikal yang jalur akses menuju unit akan melalui lorong dan tangga atau lift yang terbatas dapat menimbulkan potensi besar sebagai media penyebaran virus corona.

Semoga saja dalam waktu dekat dapat diadakan gelar sosialisasi virus corona kepada semua penghuni apartemen Modernland dengan menggandeng pihak medis yang berwenang seperti Suku Dinas Kesehatan Kota Tangerang. Mengacu pada wilayah lain, beberapa pengelola apartemen di Jakarta telah menyelenggarakan sosialisasi melalui kerja sama dengan Suku Dinas Kesehatan setempat.

Melalui program sosialisasi secara intensif diharapkan potensi penyebaran virus tersebut dapat diminimalisir agar tidak sampai menyebar di lingkungan apartemen yang terbilang menjadi lokasi potensial yang mudah terjadi penularan dalam waktu singkat apabila telah dijumpai penghuni yang positif mengidap virus corona. Dan jika sudah terlanjur ditemukan penghuni positif terjangkit virus corona maka akan menimbulkan kesulitan bagi penghuni lainnya secara keseluruhan. Hal ini terjadi misalnya pada penghuni apartemen di Korea Selatan yang harus dikarantina atau diisolasi setelah ditemukan adanya 46 (empat puluh enam) penghuninya yang positif terjangkit virus corona (COVID-19).

Dana penyelenggaraan sosialisasi itu tentu dapat disediakan dari iuran rutin para penghuni termasuk dana CSR (Corporate Social Responsibility) yang dimiliki pengembang atau developer yang membangun apartemen, termasuk juga dana-dana yang telah disiagakan oleh pemerintah daerah masing-masing.

Apartemen Modernland

1 comment:

  1. Bener banget, apalagi sekarang pandemi masih belum berakhir jadi harus bgt jaga diri utk tetap sehat ��. Nice info ya, mungkin buat kalian yang ingin sewa apartemen bisa banget ke apartemen casa de parco ��

    ReplyDelete